REKOMENDASI TOP 10 BL SERIES 2021


Sebelum nae memulai merekomendasikan BL Series favorit nae, nae pengen curhat. Yang gak mau mendengar curhatan nae, i’m OK, i’m Fine T-T kamu bisa skip ke bagian rekomendasinya ya.... Tapi berhubung ini blog nae, nae memang pengen banget curhat! Seriusan..... ini bukan masalah pribadi nae sih, bukan tentang “my life” yang gak ada menarik-menariknya. Tapi tentang blog nae ini.
Nama blog nae sebelumnya Fudanmental, blog itu rasanya udah seperti rumah kedua nae tau ga, dari waktu ke waktu, blognya ramai, nae suka baca komentar-komentar yang menambah nae semangat untuk menulis review bin curhat yanggg kadang nae baca aja sampe be like “gue prikk amat ngetik beginian..” LOL – But, one day... ada oknum yang membuat nae mengharuskan menghapus blog tersebut. Disitu nae nangis, karena nae membangun blog itu mulai dari waktu ketika nae belum punya laptop sama sekali. Bayangkan ke warnet mulu mau ngeblog... tapi beruntungnya nae sekarang sudah punya. Jadi gak terlalu sakit-sakit amat, tapi ya tetap sakit sih. Dan beruntungnya lagi, sebelum nae menghapus blog itu, nae masih menyimpan semua file-filenya. Dan ketika nae membuat blog ini, semua nae repost ulang.
Bakal ada perbedaan tentunya, jika dulu yang bacanya rame, bisa saja sekarang gak akan yang baca, andaipun ada, gak akan sebanyak yang pertama. Tapi setidaknya nae bisa mengambil hikmah dari insiden itu. Nae jadi lebih berhati-hati lagi dalam mengelola blog. Dan menentukan konten seperti apa yang pas untuk blog ini. Jika kamu yang dulu sering baca review nae di Fudanmental, Welcome to Fujoodan ya ;) Kak Nae masih disini kok.

***
Oke! Curhatannya selesai.
And now, Saatnya merekomendasikan. Sebelum nae memberitahukan list-list BL Series apa saja yang akan nae rekomen, nae ingin beritahu kalau peringkat yang nae buat berdasarkan selera nae. Bisa saja bagi nae “Super” tapi bagi kamu b aja. Dan ranknya berdasarkan dari BL Series yang nae Review Periode 1 tahun ini (Desember 2020 – November 2021).  Jadi BL series yang tayang tahun ini dalam status on going nggak masuk kategori rekomendasi nae, karena bagi nae, harus selesai sampai tamat dulu, dan baru bisa nae menilai secara keseluruhan. Gak pake lama-lama ngebacod lagi. Ini dia Rekomendasinya, cekkidot... 

#10 NITIMAN THE SERIES

 
“Nitiman” berada di posisi 10 yang nae suka tahun ini. Kalau dari segi alurnya memang tipikal BL yang alurnya sudah banyak diluaran sana, jadi bukan something new lagi. Dari hate menjadi love. Jadi, kenapa nae bisa suka sama Nitiman? Nae gak tau ya, pelet jenis apa yang dipake Bbomb makanya nae kecanduan pengen nonton Nitiman.  Oh-wait! Bbomb? Iya... Nae kecantol banget sama Bbomb alias Noh Phouluang, tuh anak behhhh awalnya memang b aja, tapi lama-lama nae kok be like “Wah, manis juga nih cowo!” alhasil nae jadi kepo mau nontonnya karena pengen lihat Bbomb.
Wait... kalian mengira nae merekomendasikan ini karena nae kecantol sama aktornya doang kan? Yap, memang ada benarnya, tapi ketika nae menontonnya secara keseluruhan, ada hal-hal yang membuat nae merasa series ini juga worth it ditonton. Nae takjub sama PH nya yang membuat series ini genre BL Syariah (*lu-kira-bank!) karena mostly, biasanya BL-BL yang baru terbit dari PH kecil bakal membuat banyak adegan panas bertaburan supaya menarik penonton. Nae gak munafik kok, nae suka nonton yang ada adegan hawt yang membuat kita yang nontonnya auto gerah bodi, gerah selangkangan. Tapi makin kemari, nae jadi menyadari, ga selamanya BL yang banyak adegan ranjang itu bagus tanpa diselingi alur yang bagus pula. Malah kadang ada yang terkesan boring karena terlalu banyak adegan ranjang.
 
 
Konsep alur sederhana, tipikal BL basic umumnya dimana Jin yang baru putus dengan pacarnya Aim, dan mengira alasan Aim minta putus karena sudah direbut Bbomb. Jin marah banget dan melabrak Bbomb, eh siapa sangka, ketika dilabrak Jin, malah digombal Bbomb. Karena Bbomb udah lama naksir Jin secara diam-diam. Sejak saat itu Bbomb jadi lebih sering menggoda Jin hingga Jin mulai merasakan getaran-getaran cinta kepada Bbomb. -- Fanservice yang disuguhkan tidak dalam adegan ranjang, tapi dalam bentuk momen-momen manis dan menggemaskan yang bakal membuat nae ataupun kamu ntar nontonnya sampe senyum-senyum. Ini bisa mematahkan stigma, kalau BL Syariah dari PH pun kecil bisa menciptakan BL yang worth it ditonton, jadi gak melulu harus memasukkan adegan bikin dedek-bayi mulu. Plus, yang suka cuci mata liat cowo pake celana pendek,dan kaos tanpa lengan. Kamu akan dimanjakan banget dengan Pesonanya Bbomb alias Noh Phouluang, dijamin bakal salfok terus melihat otot-ototnya. OSTnya juga sukses bikin nae salfok, dimulai dari lagu Openingnya yang sempat nae bahas di Rekomendasi BL OST 2021 kemarin, yang bertema “Fight Song” di dalam BL series dan lagu-lagu lainnya serasa full of love.
3 Kata untuk Nitiman :  Cute, Adorable dan Sweet. So! Kalian sudah bisa memperkirakan dong, kalau dari 3 kata ini semuanya aman, konfliknya gak sampe yang bakal bikin kamu nangis berhari-hari.
RATING : 7.7/10
 
#9 LIGHT ON ME
 
 
Nae menyebut LIGHT ON ME sebagai BL Korea “Wish Come True” alias Harapan menjadi nyata. Ada beberapa hal yang menarik perhatian nae. Sejak menjamurnya BL Korea pada 2020 lalu, kebanyakan stuck di durasi yang dikit dan jumlah episode yang sedikit. Maka LIGHT ON ME mewujudkan harapan yang mana setiap kali nae bikin review BL Series, nae selalu bilang kira-kira be like “semoga ada durasinya lebih banyak dan episodenya juga diperbanyak” dan LIGHT ON ME mempunyai 16 episode, dan perepisodenya berkisar 30 menit. Itu 2x lipat dari BL Korea biasanya (8 episode/10-15 menit per episode). Tentu saja dari segi durasi ini mempengaruhi alurnya menjadi tidak terkesan tergesa-gesa.
Soal alurnya, ini juga simpel, kisah cinta segitiga yang mirip dengan Drakor Straight dimana Dua oppa rebutan satu cewe. Dan karena seri ini BL, ya dua oppa tersebut rebutan cowo cakep. Kebiasaan fans Drakor dimana terpecah menjadi 2 kubu, Tim A dan Tim B akan kita rasakan juga saat nonton Light On Me.
Mengisahkan Woo Taekyung yang bergabung dengan Keanggotaan OSIS untuk mencoba membuka diri untuk berteman dengan orang-orang baru, sekaligus dia naksir sang Ketos Shin Daon yang populer. Dilain sisi, ada cowo introvert di dalam klub yang sudah lama memperhatikan dan naksir Taekyung, siapakah dia? Yeshh.. My Baby No Shinwoo. Terjadi kisah cinta segitiga yang bikin oleng kanan kiri soalnya sama-sama perhatian dua oppa yang memperebutkan Woo Taekyung. Jadi Tim manakah yang akan berlayar? Silahkan ditonton series nya dong.. wkwkwkw

 
Dari segi durasi, dan alur. Kalian yang menonton Light On Me akan super duper meluberrr dimanjakan dengan visual aktornya yang ga main-main sih ini. Maksudnya gimana ya..... hmmm... cakep banget deh sumpah! Gemesh banget, bibir nae bolak-balik senyum. Ingat! ini BL Syariah juga tapi dari segi akting mereka termasuk bagus dan bikin baper. Tidak ada yang nampak kaku. Soundtracknya juga asik-asik lho.
3 Kata untuk Light On Me :  Cute, Adorable dan Sweet. Manis dan bikin baperrrr.... dan harapan kedepannya bakal ada BL Korea yang memakai konsep durasi seperti ini, jadi yang nontonnya juga puas. Tentu saja harus didukung dengan alur yang menarik dan kemampuan akting yang bagus.
RATING : 8/10
 
#8 I PROMISED YOU THE MOON
 
 
Kalau kalian pengen nonton BL yang dramatis, yang bakal menguras emosi sampe nangis-nangis bombay, nae saranin buat menonton kelanjutan kisah Cinta Teh & OhAew di jenjang masa kuliah dalam I Promised You The Moon. Dimana ceritanya ntar mimpinya gak sejalan lagi dan bakal ada orang ketiga yang membuat keretakan di dalam hubungan Teh & OhAew. -- *tapi-kak!-aku_ga_kuat_harus_nangis-nangis_bombay! T-T – Karena kan ada BL Fans yang gak terlalu suka dengan BL yang lebih serius dan menguras air mata banget. – Nae jadi teringat ketika nae nonton I Told Sunset About You, disepanjang episodenya berlinang air mata mulu dan bikin galau berkepanjangan. Nah! Setidaknya untuk I Promised You The Moon tidak sebombay I Told Sunset About You, tapi kalau kamu tipikal yang mudah banget kebawa perasaan, pasti bakal mevvek juga sih. But, bagi nae.. I Promised You The Moon lebih banyak membuat nae merasa kesal, dan geram. Geram melihat si Teh. Duh! Pen tak getok kepalanya...

 
I Promised You The Moon memang bagus dari semua aspek, aktingnya gak perlu diragukan lagi, durasi yang super panjang, hampir 1 ½ jam per Episode, banyak wajah-wajah baru alias tokoh-tokoh tambahan yang bakal memanjakan mata sepanjang menontonnya. Kita juga masih bisa nostalgia dengan keindahan pantai Phuket dan nuansa kota metropolitan Bangkok.
3 Kata untuk I Promised You The Moon : Masterpiece, Bombay, Hipertensi. Terutama Hipertensi yaa.. nae sampe duhhh! Kesel deh liat si Teh. Nae harus banyak-banyak ngemil timun kalau kayak gini.. wkwkwk
RATING : 8.2/10

#7 TONHON CHONLATEE THE SERIES

 
Jika kalian kurang suka BL yang terlalu serius alurnya, dan pengen yang bikin sakit perut karena ngakak mulu. Nae rekomenin Tonhon Chonlatee ini. Berlatarkan di Kota Chonburi, ada cowo bernama Chonlatee yang diam-diam suka sama anak tetangga rumahnya, bernama Tonhon. Dan Chonlatee berupaya untuk mendapatkan cinta Tonhon dengan berbagai cara dan dengan bantuan teman-temannya. Dari penjelasan singkat nae tersebut kesannya memang ya..... kayak BL umumnya, iya kan? Nae, ataupun mungkin kamu yang baca ini sudah banyak menonton BL dengan alur cerita seperti ini.
Tapi series ini worth it karena sejak episode awal hingga tamat pun banyak terdapat adegan-adegan ambigu dan receh yang bikin ngakak. Dijamin kalau nonton ini auto ketawa banget.

 
Terutama teman-teman Chonlatee seperti Pang, Ai, Ni dan Miriam. Ini benar-benar loveable banget dengan memberi dukungan kepada Chonlatee agar tidak menyerah dengan Tonhon yang digambarkan agak “homophobic” awalnya, sebenarnya punya rasa juga kepada Chonlatee.
3 Kata untuk Tonhon Chonlatee : Simple, Funny, Moodbuster. Series yang serasa membawa kita seperti liburan dengan kisah cerita sederhana tapi bikin ngakak banget. Dari semua Top10 yang nae rekomendasiin ini. Series ini yang paling bikin ngakak sampe keram bibir nae ketawa mulu. Terhibur banget deh pokoknya.
RATING : 8.4/10
 
#6 FISH UPON THE SKY
 
 
Another BL series yang nae rekomendasiin kali ini juga bakal siap membuat perut kamu ngakak karena adegan-adegan recehnya. Mengisahkan Pi, cowo culun yang jatuh cinta dengan cowo populer dikampus bernama MueangNan, Pi juga benci sama cowo bernama Mork. Karena Mork selalu berada disamping MeuangNan dan menganggap Mork juga rivalnya untuk memperebutkan MeuangNan. So, Pi make over dari culun jadi cakep dan siap bersaing mendapatkan MeuangNan. Tapi siapa sangka, sebenarnya Mork naksir Pi. dan Pi harus menghadapi gombalan-gombalan Mork.  
Gak ketinggalan juga, ada second couplenya abangnya Pi bernama Duean yang cerewet dengan adek Mork bernama Meen yang pembawaannya kayak manja gitu ke Duean.  Kedua couple ini memiliki part-part humor yang siap mengocok perut. Oh ya... yang masih heran, jika konfliknya cuma simpel seperti itu, kenapa judulnya Fish Upon The Sky. Karena seri ini menggunakan gaya bahasa untuk penggambaran “kemustahilan” – Ikan dilangit? Are you kidding me? Kita juga pasti berpikir, mana ada ikan di langit, kecuali ikan Indosiar. Nah itu dia yang disampaikan dalam seri ini, MueangNan adalah ikan dilangitnya Pi, sementara Pi ikan dilangitnya Mork. Rasa-rasa mustahil untuk menggapai orang yang disukai.

 
Dari novel karyanya mbak JittiRain, penulis Theory Of Love yang nyesekable, 2Gether yang phenomenal, Fish Upon The Sky rasanya punya tempat tersendiri di hati nae. Kisah cerita yang ringan, berbumbu komedi dan loveable banget.
3 Kata untuk Fish Upon The Sky : Simple, Cute and Funny. Dan selama nae menonton Fish Upon The Sky, nae merasakan aura series ini seperti kisah cinta anak muda dari peralihan remaja ke dewasa, terasa masih Freshhhhhhh! Apa karena Pond & Phuwin yang umurnya masih muda-muda banget... terutama Phuwin masih umur belasan dah ngeBL. Dan sebelum beralih ke rekomendasi berikutnya, nae pengen bilang...... NAE SUKA DEK MORKK. Alias Pond Naravit, ihhh sumpah yaaa,, awalnya dulu lihatnya b aja, tapi lama-lama manis, plus suaranya deep banget. Gila sih, kecantol karena suaranya abang-abang banget. Berat-berat gitu kek abang brewok tapi mukanya imutttt...
RATING : 8.5/10
 
#5 WE BEST LOVE - Fighting Mr. 2nd
 
 
Karya dari penulis Lin Pei Yu yang juga menulis untuk HIStory1 Obsessed, HIStory2 Right Or Wrong & Crossing The Line, HIStory3 Trapped. Nah! Di 2021 ini, We Best Love langsung tayang 2 season sekaligus. Yang No.1 For You & Fighting Mr. 2nd ini. Sebenarnya keduanya sama-sama bagus, dan feelsnya juga sama. Baik itu dari segi visual aktornya, soundtracknya, kisah cerita bahkan kemampuan aktingnya. BEST sih menurut nae! Tapi kenapa nae malah ngerekomendasikan Fighting Mr. 2nd, ya.. karena couple kesayangan nae baru dapat alur cerita di Season 2 nya. Pak dokter, Pei Shou Yi & cowo pengidap Sindrom Asperger bernama Zhen Xuan.
Dari ketidaksengajaan Zhen Xuan ketika masih anak SMA menabrak Pei Shou Yi saat dikejar preman(?) dan Pei Shou Yi mengobati luka-luka Zhen Xuan membuat Zhen Xuan merasa nyaman dan suka kepada Pei Shou Yi, tapi suatu hari, Pei Shou Yi menghilang dari kehidupan Zhen Xuan, dan mereka dipertemukan kembali 12 tahun kemudian dan konflik yang menyentuh banget.

 
Dan untuk couple utama, ShuYi harus LDR-an karena Gao Shi De akan menemani ibunya keluar negri yang baru nikah lagi. Rencananya sih.. Cuma 5 bulan... tapi kenyataannya, LDR-an berakhir dengan status hubungan yang sudah tidak jelas lagi dengan tepaut jarak 5 tahun hingga akhirnya mereka bertemu ketika perusahaan yang dipegang Gao Shi De akan diakusisi oleh perusahaan Shu Yi. Ada kesalahpahaman antara kedua tokoh utama ini, sehingga di season 2, Shu Yi nampak dendam banget dan Gao Shi De yang berusaha lagi mendapatkan cinta Shu Yi.
Bagi nae, We Best Love adalah BL Taiwan yang paling bagus selama tahun 2021 ini. Kemampuan aktingnya luar biasa banget. Atau bisa dibilang nae kagum banget di seri ini berkat akting tokoh-tokohnya yang totalitas banget.
Meskipun nae merekomendasikan We Best Love – Fighting Mr. 2nd, kamu secara mau-tidak-mau harus nonton yang No.1 For You nya juga. Karena ceritanya nyambung banget. Dan supaya kamu tidak keliru memahami alur cerita di Fighting Mr. 2nd tentunya.
3 Kata untuk We Best Love : Masterpiece, Heart-Warming dan Touched. Sangat menyentuh banget.... apalagi kisah ceritanya Pei Shou Yi dan Zhen Xuan. Duhhh... Zhen Xuan yang ditinggalin, yang dimarah-marahi, yang diusir, tapi sakitnya terasa sampe ke lubuk hati nae paling dalam. BEST lah.. sesuai judulnya we BEST love.
RATING : 8.7/10
 
#4 TO MY STAR
 
 
Jika We Best Love adalah BL Taiwan yang paling nae suka di 2021. Maka To My Star adalah BL Korea yang paling nae sukai di 2021. BL Korea satu ini memiliki episode dan durasi yang sama seperti BL Korea utama. Tidak seperti Light On Me yang dari segi episode dan durasinya yang banyak. Mengisahkan seorang aktor terkenal Seojoon (Son Woohyun) yang terkena skandal dan harus sembunyi dari wartawan-wartawan, dan dia bersembunyi di rumah seorang chef yang sangat dingin, Jiwoo (Kim KangMin). Siapa sangka karena tinggal serumah dan memberi perhatian satu sama lain menimbulkan tumbuhnya rasa cinta antara kedua tokoh tersebut.
Nae menonton To My Star begitu seriesnya tamat, dan kalau nonton secara marathon gitu, lebih terasa seperti movie nya. Nae suka dengan akting dan totalitas aktornya, mungkin karena pada dasarnya kedua tokoh ini memang aktor, bukan idol yang baru terjun di dunia akting, makanya gak ada adegan yang awkward. Malah, terasa banget romantisnya, manisnya dan bikin baper.

 
Terus, dari semua BL Series Korea yang nae tonton. Kiss scene To My Star adalah yang paling terbaik. Coba deh tonton,ntar ketemu adegan Jujitsu. Candu banget ciumannya T-T Pokoknya series ini worth it, alurnya menarik, perkembangan kisah cintanya natural banget, dan sedikit kebingungan ntar mana seme atau mana uke nya karena dua-duanya semeable banget. Kabar baiknya, sekarang mereka lagi proses syuting To My Star Season 2. Nae senang pihak Phnya mendengarkan permintaan para fans. Semoga saja kisah ceritanya di eksplor lebih jauh, menarik, dan ada jubjubannya. Hahahah!
3 Kata untuk To My Star : Adorable, Sweet and Romatisss.... Bakal baper deh dengan hubungan dua oppa ini yang lagi dilanda kegalauan asmara. OST nya juga asikk, nae kecanduan dengan lagunya JOHNNY “I’ll Be There”.
RATING : 8.8/10
 
#3 THE BEST STORY
 
 
Yang kangen sama Yin & War dan yang udah berkarat menunggu kapal tayangnya Love Mechanics Full Series. Setidaknya kita dikasih pengobat rindu lewat projek mini series mereka berjudul THE BEST STORY ini.
Mengisahkan Best yang naksir Dew sejak hari dimana kepalanya kena lemparan bola basket, tapi dia gak berani menyatakan perasaannya. Jadi selama itu, dia hanya bisa mengagumi Dew dari sudut dimana Dew gak bisa melihatnya.
Seriesnya nae akui manis, dan bakal senyum-senyum gitu ketika melihat cowo imut jatuh cinta sama cowo cakep, tapi kita jika disuguhkan dengan adegan bombay.
Spoiler! The Best Story ini sad ending. Jadi jangan mengira Dew dan Best akhirnya bakal jadian terus ditutup dengan adegan ciuman. No! Itu gak kan terjadi. Malah di endingnya dua-duanya malah berpotek-potek ria, nangis-nangis bombay.
Sebenarnya nae kurang terima sih, kenapa dibuat sad ending, tapi ya... nae ambil hikmahnya aja, gak semuanya harus ditutup dengan kebahagiaan, pasti ada beberapa yang harus berakhir dengan air mata.

 
Series ini juga akan serasa membawa kita nostalgia dengan BL era 2011-an dimasa sekitaran tahun segitu, series atau movie Thailand kebanyakan mengambil set anak sekolahan SMA. Plus, p’War bernyanyi remake Lagu lawas milik band Playground. Jadi nae menontonnya serasa terbawa lagi di masa-masa dimana nae awal-awal suka BL.
Fanservice yang disuguhkan memang kaga ada, tapi nae salut dan suka dengan alur dan kemampuan akting mereka. Projek kecil tapi sampai sekarang masih membekas di hati nae, kalau series ini benaran bagus dan alurnya to the point, tidak bertele-tele. Kan kadang ada BL Series yang banyak obrolan-obrolan tidak penting buat menambah durasinya, The Best Story singkat, padat dan feelsnya dapat banget.
3 Kata Untuk The Best Story : Sweet, Adorable and Bombay. T-T Plis ya.. Gak papa, di The Best Story sad ending, tapi untuk Love Mechanics tahun depan, harus wajib Happy Ending. Gapapa kok, kalau harus berurai air mata, toh YinWar dah nae anggap sebagai spesialis couple bombay, Yin jadi seme fakboii, dan War uke yang selalu tersakiti.
RATING : 8.9/10
 
#2 CHERRY MAGIC
 
 
Selama nae jadi BL Fans, lebih dari 7 tahun, nae gak pernah pengen nonton BL Jepang. Jadi nae fokusnya kalau nggak BL Thailand ya BL Taiwan, kalo ada BL Korea ya BL Korea. So, Cherry Magic adalah BL Jepang pertama yang nae tonton.
Mengisahkan Adachi yang memasuki usia ke 30 tahunnya dan masih perjaka, konon katanya, jika sudah berusia 30 tahun dan masih perjaka, bakal terkena kutukan bisa membaca isi pikiran orang-orang ketika dia menyentuhnya. Eh benaran terjadi! Dan berkat kekuatannya, dia membaca isi pikiran cowo yang populer dan diandalkan di perusahaan tempat Adachi  bekerja. Ya! Kurosawa naksir Adachi tapi selalu memendam perasaannya.
Series ini Heart-Warmful banget, kita akan dibawa ngakak karena tingkah Adachi yang terkaget-kaget ketika tau isi pikiran orang-orang, tapi berkat kekuatan itu juga, Adachi yang mengira awalnya kutukan, dan memanfaatkannya untuk memahami / menghibur perasaan orang-orang yang hanya bergumam dalam hati. Plus... dia dapat cowo cakep seperti Kurosawa. Suwer! Nae amaze banget dengan tata kramanya Kurosawa. Dijamin, idaman mak-emak, calon mantu yang baiknya, sopannya selalu tersenyum ramah kepada siapapun.


Nae berterima kasih banget berkat Cherry Magic, sekarang nae mulai melirik BL-BL Jepang lainnya, 3 Kata untuk Cherry Magic : Unik, Sweet, and Heart-Warmful. Dijamin bakal baper dengan lika-liku perasaan mereka. Jangan harap ada ciumannya ya... gak bakal nemu. Serasa nonton BL rasa bromance. Tapi tetap, nae suka banget dengan konsep alur ceritanya yang baru dan unik.
RATING : 9/10

#1 A TALE OF THOUSAND STARS

 
Ini adalah series yang The Best 2021 paling nae rekomendasikan kepada BL Fans. A Tale Of Thousand Stars (1000 Stars). Series yang nae tunggu-tunggu sejak unofficial trailernya rilis 2019 lalu. Yang rencananya bakal tayang 2020 eh malah tayang di 2021.
Mengisahkan Tian yang selama ini tidak mencintai dirinya sendiri, dan memiliki sakit jantung, mengalami kritis di rumah sakit, dan bisa selamat karena mendapatkan donor jantung dari seorang cewe bernama Torfun. Mbak Torfun ini adalah guru sukarelawan di desa terpencil dekat perbatasan Thailand. Ketika hendak pulang kerumahnya, dia tertabrak mobil. Karena Tian merasa berutang budi kepada mbak Torfun, dia memutuskan untuk menjadi guru sukarelawan tempat mbak Torfun bertugas.
Di sana, dia bertemu dengan Phupha, Komandan Penjaga Hutan yang tinggi, tegas, jarang senyum dan sering bertengkar dengan Tian. Dan lambat laun cinta mekar di hati keduanya.

 
Nae menganggap A Tale Of Thousand Stars adalah Udara Baru ketika BL-BL Thailand era sekarang sudah marak dan menjamur tapi dengan konsep alur yang mirip-mirip. Nae amaze dengan totalitas yang disuguhkan dalam series ini, mereka benaran pergi ke daerah ChiangRai, Thailand Utara sebagai pengambilan set pedesaan yang asri, bersih. Maka pemandangan-pemandangan di series ini sangat indah. Ditambah pakaian adat dan bahasa adat Thailand Utara, permainan tradisional, makanan tradisional dan rumah-rumah ala pedesaan yang membuat nae ketika nontonnya serasa dibawa ke tempat baru yang bisa menenangkan dari hiruk piruk perkotaan.
Terlepas dari ini genrenya percintaan cowo sama cowo, series ini juga banyak mengandung banyak pesan moral. Tentang bagaimana kita harus mencintai diri sendiri, dan belajar memaafkan diri sendiri. Karena di seriesnya, Tian yang awalnya mau membalas budi dan mewujudkan harapan mbak Torfun, malah jadi ikut-ikutan menghakimi dirinya atas kematian mbak Torfun dan menganggap dirinya sudah merenggut nyawa orang lain.
Pokoknya A Tale Of Thousand Stars palingggggggg... palinggggggg nae rekomendasikan. Jadi makin sayang EarthMix.
3 Kata untuk A Tale Of Thousand Stars : Fresh, Meaningfull and Heart-Warmful. Jarang banget nemuin BL dengan kisah seperti ini.
RATING : 9.2/10
 
Jadi, itulah 10 BL Series yang nae rekomendasikan di 2021 ini. Rating yang nae cantumkan tidak menjadi patokan menarik atau tidaknya series tersebut, karena penilaian nae disini bersifat relatif dan selera orang kan berbeda-beda. Jika ada yang bertanya “series ini kok gak direkomendasiin sih, padahal bagus” Actually, ada BL-BL series yang memang nae tonton tapi tidak nae tulis reviewnya, seperti Lovely Writer, Dont Say No, Be Loved In House, Love Area, Y Destiny. Tapi tetap kok nae masih merekomendasikan BL-BL baik yang sudah pernah nae review ataupun lainnya. 

Harapan nae untuk Tahun 2022, nae harap series-series BL dari negara manapun, harus mengutamakan ‘kualitas’ seriesnya ketimbang ‘yang penting bikin BL’ karena era sekarang memang banyak BL bertaburan, tapi kadang ada yang masih kaku pembawaannya, ada yang ceritanya terlalu klise bahkan ada yang boring, ada yang menjual adegan hotnya doang tapi cerita b aja. Nae pengen something new yang bakal membuat nae tertarik nontonnya, andaipun konsep nya bakal kayak BL umumnya, kemampuan aktingnya harus bagus sih supaya feelsnya saat nonton itu dapat.

Nae rasa postingan akhir tahun 2021 sampai disini ya! Jika kamu punya saran/kritik yang membangun bisa memberi komen dikolom komentar ya. Atau jika kamu ingin curhat tentang BL Series yang paling kamu sukai di 2021 kamu juga bisa ikut komen, kamu bisa berbagi suka duka kamu kepada nae, nae akan reply kok.
Sampai ketemu lagi dengan review-review berbumbu curhatan di tahun mendatang.. Nae pamit undur diri. Byebye...
Merry Christmas dan Happy New Year 2022.
Comments


EmoticonEmoticon

BILLBOARD

[REVIEW] – CENTURY OF LOVE (2024)