[REVIEW] – GREAT MEN ACADEMY (2019)


Perhatian :

Postingan ini berisi konten hal tabu. Bagi warganet yang nyasar di postingan ini dan tidak ramah dengan hal-hal berbau YAOI / Eiljibitih, diharapkan untuk segera meniggalkan laman ini sebelum timbul gejolak-gejolak tak mengenakkan.
Postingan ini juga mengandung spoiler besar-besaran, jadi pastikan kalian sudah menontonnya sampai tamat, dan baru lanjut membaca ulasan ini.
Selamat membaca, from Nae... ^^

*** 

GREAT MEN ACADEMY - สุภาพบุรุษสุดที่เลิฟ (2019) adalah serial bergenre fantasi, school, semi BL. Yang tayang perdana pada 6 Februari 2019 - 27 Maret 2019 dengan total 8 Episode, produksi dari Nadao Bangkok. Yang menjadi keistimewaan seri ini adalah karena para cast nya member boygrup thai, 9X9. (7 dari 9 membernya menjadi cast GMA). Btw.. 9X9 sudah disband seiring projek 1 tahun MONOCROM yang selesai dan konser terakhir digelar tanggal 9 Maret lalu & lagu disband mereka juga rilis yang Eternity -- sebelum lebih lanjut... Seperti biasa nae akan bahas gimana nae bisa suka sama seri yang awalnya nae abaikan padahal udah sempat nonton trailernya... Check this out!

HISTORY

Setiap tahun, nae pasti nunggu asupan baru, tapi untuk tahun 2019 ini, nae hanya menunggu penayangan HIStory3 dan serial BL bagus lainnya. Tapi diawal 2019 ini, asupan bener-bener seuprit. Hingga suatu hari nae ketemu sama Trailer Great Men Academy dan menontonnya. Pertama yang terlintas dibenak nae adalah castnya yang familiar, secara kan karena produksi Nadao Bangkok, nae auto teringat sama cast serial Hormones The Series yang booming 3 tahun berturut-turut dari 2013-2015. -- Saat nengok posternya, nae mengira ini bakal bergenre pure 100% BL karena semua cowo yang terpampang di poster. Tapi saat di trailer scene James (Love cowo) nyebur ke danau dan berubah jadi New (Love cewe). disitulah harapan nae pupus dan be like "jadi ini bxg? Bukan bxb?" tup! Nae close langsung videonya. -- Kejam?? Nae merasa yeah... Nae kejam banget kek gitu. Belum abis trailernya ditonton udah dijudge duluan. Oh ya.. Ini bukan berarti nae benci cewe ya.. Nae gak benci sama cewe, teman-teman nae banyakan  cewe malah xD -- hanya saja, kalian ngerti kan perasaan kayak "kita butuh banget asupan, tiba ada sesuatu yang menarik tapi pas dilihat gak sesuai ekspektasi, tentu kecewa dong..." kek gitu yang nae rasakan pas nyoba nengok Trailer Great Men Academy.

Kapan akhirnya mulai suka? Gini.....  suatu hari saat nae pulang kerja, berbaring dikamar sambil scroll-scroll Youtube. Nae merasa bosan banget, sumpah! Saat tuh nae tak kunjung nemuin asupan yang bagus.. Sampe tiba-tiba saja nae kek dapat ide "waktu itu kan aku belum nonton trailer Great Men Academy sampai habis... kenapa aku gak nyoba nonton sampai habis?" -- jemari nae refleks ngesearch Trailernya dan menonton ulang.. Dan disitulah nae ada merasa tertarik dibumbui kecewa (karena bxg). Antara pilihan "Ya!" atau "Tidak" nae perang batin, kalo nae nonton ini, nae bisa aja potek kalau ada part BL didalamnya rupanya gak disorot atau nae milih gak nonton, bisa aja nae stress karena gak ada hiburan. Dan disinilah kedewasaan itu datang xD nae berpikir, anggap aja ini hiburan sambil menunggu asupan baru.. Kan tidak ada salahnya..... Setelah tekad nae bulat, nae mutuskan nonton EP.1 disaat itu sudah OTW EP.3, jadi nae udah telat ngikutin selama 2 minggu dari penayangan.  - Awalnya nae gak berharap banyak. Tapi you know? Ini adalah serial unik dimana kalian akan merasakan sensasi transisi dari genre bxg menjadi bxb. Nae akan bahas di postingan ini...

STORYLINE

Love.. Adalah cewe yang ngefans berat sama salah satu cowo yang satu angkatan dengan kakaknya, Vier. Vier itu cowo populer yang memenangkan gelar The Greatest selama 2 tahun berturut-turut. Siapa yang berhasil menjadi The Greatest, maka ia bisa meminta 1 permintaan apapun kepada Unicorn, si kuda putih bertanduk yang punya kekuatan sihir milik akademi Great Men.  Oh ya.. Karena ini fantasi, jadi hal-hal magic itu dianggap masuk akal ya... -- Dalam cerita, Love itu lagi diskorsing selama 3 bulan karena bertengkar sama teman sekolahnya sampe masuk rumah sakit. Gegara memperdebatkan Vier. jadi selama Love diskorsing dia merasa hidupnya hampa, tidak bergairah hingga suatu hari dia jalan-jalan kehutan sambil ngutip-ngutip sampah dan nemuin si Unicorn yang terluka kena tancapan sebuah tusukan (tusuk sate kali? :3 sate kuda, si unicorn mau dibikin jadi sate kuda). Karena Unicorn nya sudah ditolong Love, ia diberi satu permintaan sebagai imbalan. Dan Love meminta supaya bisa menemukan cinta sejatinya. Tentu! Hal magic terjadi, tanduk unicorn bersinar dan menendang Love ke danau.Didalam danaulah tubuh Love (cewe) bertransformasi berubah menjadi tubuh cowo. Love juga shock dan merasa nggak terima kalau dia diubah menjadi seorang cowo. Tapi mau gimana lagi... Dia harus menjalaninya demi mendapatkan cinta sejatinya. Selama jadi cowo, dia harus nyemplung ke danau pas jam 12 malam setiap hari. Jika dia terlambat, maka dia akan terkurung dan menjadi cowo selamanya... ----- "STOP!!" nae waktu nonton episode itu, nae bertanya-tanya. Kenapa tuh Unicorn mengubah Love menjadi cowo? Apa mungkin si Vier suka sama cowo? OMAIGAD.. 

Saat Love menjadi cowo. Dia nyaris tidak dikenali 2 bestie kembarnya, You & Me. Tapi akhirnya mereka tahu cerita gimana Love bisa menjadi cowo. Dia pun dikasih saran oleh bestienya, jika Love diubah menjadi cowo buat nemuin cinta sejati nya, maka Love harus membuktikannya dalam 3 bulan (masa skorsing) jika dalam 3 bulan tak nemuin cintanya  dia akan nyerah dan memilih hidup sebagai cewe. --- Love masuk sebagai siswa tahun ajaran pertama di Great Men Academy, disana dia bertemu dengan teman baru seperti Nuclear (cowo yang ceria & semangat, penggemar berat Vier), Menn (teman sekamar Love di asrama, cowo yang sedikit penakut & suka sama Love  (Morn)  versi cewe). -- ditingkat kedua, dia bertemu Sean (cowo misterius yang dekat dengan Vier). Dan ditingkat puncak, tentu ada p'Good (kakak kandung Love sendiri xD yang disiplin & pekerja keras), p'Tangmo (cowo biasa, bestienya Vier, orangnya semangat dan selalu ceria). and the lastt.... p'Vier.. cowo yang selama ini dipuja-puja Love.

Walaupun Love mengira cinta sejatinya itu  Vier. Ternyata mendekatinya tidak mudah. Love terus berusaha, tapi p'Vier yang keburu gak suka nengok Love. (1 hal yang paling mencolok dari Vier, dia tipikal sinisme, kalo gak suka sama orang, langsung kenampakan banget -,-). Saat Love terlempar ke danau dan menjadi cowo, dia diselamatkan Vier, tapi Vier mengira kalau Love itu bencong yang tiba-tiba menyukainya (ya-iyalah-cowo-pakai-baju-cewe-senyum-gaje). Pokoknya ekspresi Vier kalo nengok Love seperti menunjukkan rasa jijik. Bagaimana akhirnya Vier mulai melunak? Saat Love akhirnya minta maaf kepada Vier sambil nari pakai baju cewe. Dia menjelaskan kalau dia pakai pakaian itu karena ada festival di sekolahnya. 

Dilain sisi, Love juga deket dengan p'Tangmo. p'Tangmo juga pernah jadi mentornya Love (setelah Love ditolak Vier untuk jadi mentor). Tangmo emang sering ngejahilin Love tapi satu hal yang bisa nae lihat dari dia; dia usil tapi penuh perhatian. Dia bener-bener peduli dengan Love. Karena kalian sudah tau pasti kenawhy ye kan? O tentu, Tangmo menyukai Love (cowo).


BTW Guys... Mari membuat bahasan ini to the point!! Langsung ke inti..
Vier sudah tahu kalau Love itu cewe karena dia ngikutin Love diam-diam saat tengah malam. Dia kaget kalau ternyata selama ini Love itu cewe. Love pun jujur dan mengatakan kalau dia menyukai Vier. Tapi Vier malah marah dan tidak peduli mau si Love itu cewe atau cowo, dia gak akan suka. Bayangin betapa perihnya hati Love (Scene itu juga bikin nae nangis, kek merasa si Vier tuh cowo yang kejam banget sama cewe).
Suatu ketika! Love nengok p'Vier & p'Rose (mantan Vier) lagi hang out bersama. Love emang cemburu, tapi lebih mengejutkan lagi adalah saat dia tahu kalau dia dimanfaatkan oleh p'Vier untuk menjatuhkan semangat p'Tangmo saat adu judo. Love menangis, hingga dia lupa waktu akan menunjukkan pukul 12 malam. Saat ia sadar, Love terburu-buru pergi dari asrama dan langsung nyebur... Tapi.. Semua sia-sia tiada guna.. Dia nyebur setelah lewat dari 12 malam. Dan Love tak bisa berubah menjadi cewe lagi. Satu-satunya harapan adalah dia harus memenangkan kompetisi The Greatest yang bagi Love tentu sulit ditaklukkan karena jelas saingannya berat, yaitu Vier.
Untuk Sean, ada hal mengejutkan disuatu EP. dia melihat Vier & Love lagi ngobrol. Dia mengira Vier mulai suka sama Love. Identitas Sean pun terbongkar kalau dia sebenarnya p'Rose (saat meminum air danau edisi botol parfum :3). Alasan Rose diubah Unicorn menjadi cowo adalah karena saat itu Rose sudah putus dari Vier. Tapi Rose pengen mereka balikan lagi. Rose pergi mencari Unicorn ke hutan dan meminta supaya dia bisa dekat dengan Vier. Dengan satu syarat! Dia harus menukar umurnya 20 tahun supaya permohonannya dikabulkan, maka hadirlah Sean yang selalu ada didekat Vier. -- btw... Nae juga bertanya-tanya, kenapa si Unicorn dikit-dikit ngubah cewe-cewe jadi cowo? Atau jangan-jangan si Unicornnya fujoshi lagi xD  wkwkwkw

Karena Love tidak bisa kembali ketubuh cewe. Dia memang merasa terbebani ditubuh cowo. Di tubuh cowo, dia harus dituntut kuat, berani, layaknya seperti cowo sejati bukan cowo letoyyy.. Latihan fisik, hukuman fisik khusus cowo. Dia juga tidak bisa kembali kerumah setiap minggu dan selalu ngasih alasan-alasan ke p'Good. Dia tidak mungkin balik kerumah dalam keadaan cowo. Bahkan untuk bertemu ibunya yang pulang setelah lama kerja keluar negri. Love mau gak mau harus menanggung resikonya. Dia minta ikut pada p'Good dengan alasan rindu rumah tapi rumahnya jauh. But akhirnya.. Good tahu kalau Love (cowo) adalah adik perempuannya. nae kira Good bakal marah, ternyata tidak... Walaupun Good sering ngomel sama Love (cewe)  Good tetap sayang.. Love curhat masa-masa sulitnya jadi cowo dan gak bisa jadi cewe lagi, Good pun menenangkan adiknya, menyemangati adikknya, kalau mereka akan mencoba turnamen The Greatest. Supaya Love bisa kembali ke tubuh cewe.

Bagi calon peserta The Greatest, sudah melewati banyak hal buat aspek penilaian. Seperti menemukan mentor, judo, latihan fisik ala-ala militer, menenangkan hantu galau yang keluar dari proyektor, sampai test tertulis. Keluarlah 6 peserta : (juara 6 ada dua karena poinnya sama : sudah jelas itu semua anggota 9X9 : Tangmo, Vier, Sean, Good, Nuclear, Menn & Love. -- Babak The Greatest I, adalah mereka semua akan masuk ke dunia virtual buat memecahkan kasus penculikan bocah bernama Nana di sebuah hotel mewwah :3 -- di dunia virtual juga mereka sempat kejar-kejaran sama tersangka yang memakai kostum Alien hijau hingga Tangmo tertusuk dan mati dalam permainan. --- Btw... Scene saat Tangmo tertusuk hingga mati, melihat gimana Love nangis senangis-nangisnya, itu jujur air mata nae ikutan netes TT (yeah!-gue-tau-kalo-gue-jiwa-baper). Nae serasa ikut didalam ceritanya, nyesek banget melihat Love menangis keras sambil nyebut-nyebut nama "p'Tangmo!!" TT -- tapi Love langsung ditenangin oleh Vier, kalau itu hanya game, bukan sungguhan. Tapi kita semua bisa lihat kan? Gimana Love juga udah suka sama Tangmo. Didunia virtual aja nangis Love udah kek gitu.. Apalagi kalo endingnya ntar Tangmo mati beneran? Suwer... Gak rela anakmu ini mak... -- untuk penilaian, itu dari juri + voting pemirsa dan yang berhak masuk dibabak final adalah : TANGMO, VIER & LOVE. 

Dibabak Final! Tangmo, Vier & Love dikirim memasuki dunia lain (bukan tempat uji nyali ye! :3)  disana! Mereka akan melawan diri mereka sendiri. Tangmo akan adu lari dengan dirinya yang lain sebagai Tangmo yang biasa dikenal semangat, ceria, usil tapi pengertian. Vier akan adu judo dengan dirinya Vier yang bersifat egois, curang, melakukan segala cara untuk mendapatkan apa yang dia ingin. Termasuk Love (cowo) yang harus menemukan dirinya, Love (cewe) yang polos ditengah hutan. Waktu scene Love (cowo) & Love (cewe) saling bertemu, semua audience shock banget, kecuali Vier, Sean & Good yang sudah lebih dulu tahu kalau Love itu aslinya cewe. Walaupun sempat dikira ada kesalahan tekhnis, akhirnya Love mengklarifikasi ke publik kalau dia itu cewe, dia terjebak ditubuh cowo karena melanggar syarat dari unicorn, satunya cara untuk kembali ketubuh cewenya ya harus memenangkan turnamen itu. Dan Love pun diperbolehkan lagi untuk ikut bertanding..... --- Tangmo kalah karena mengundurkan diri. Selama bertanding, dia terus kepikiran dengan Love. Lain lagi masalah nya dengan Vier sehingga membuat pikirannya kacau. Tangmo keluar secara paksa dari dunia lain itu. Dan pergi entah kemana....... -- Vier kalah judo 5-0 dengan kembarannya. Vier juga sadar gimana dirinya yang selama ini berbuat curang, egois. -- Love! Pemenang yang sesungguhnya, menemukan dirinya, memeluk hingga menangis. Berharap bisa kembali ketubuh cewenya. Saat hasil vote keluar maka yang menjadi The Greatest adalah Love. Sehingga dia bisa memohon kepada Unicorn untuk mengembalikan nya kewujud cewe.

Yeah! Seharusnya keesokan harinya adalah hari paling membahagiakan untuk Love  karena dia akan kembali menjadi cewe. Tapi... Kabar buruk datang kalau Tangmo lagi koma berat di RS karena efek keluar paksa saat turnamen final kemarin. Dan kemungkinan hidup Tangmo sangat kecil. Disitulah perasaan Love diguncang dilema, antara "Apakah aku harus kembali menjadi cewe? tapi orang yang kusayang  meninggal." atau "Kubiarkan diriku tetap jadi cowo, asalkan orang yang kusayang bisa sembuh." -- Karena rasa cinta yang kuat, Love merelakan permohonannya pada unicorn untuk menyelamatkan Tangmo dari sekarat, Walaupun pada akhirnya Love tidak bisa kembali menjadi cewe. 

HAPPY EVER AFTER :

Love tidak bisa menjadi cewe. Bukan berarti dia akan menderita! Ibunya menerima Love (baik cewe/cowo) apa adanya. Dan bahkan mengira kalau Love (cowo) & Good itu pacaran XD *emang-enak-ya-punya-emak-fujoshi xD -- Menn dan Love kembali baikan, Menn sudah mengikhlaskan Morn (Love cewe) dan menganggap Love (cowo) sebagai bestienya bersama Nuclear. -- Nuclear yang kecewa karena idolanya berbuat jahat kepada Tangmo & Love, ia sudah memaafkan Vier. Vier juga sudah mengerti akan selama ini yang dilakukannya salah hanya semata-mata agar dapat pujian dari ayahnya. Sean keluar dari Great Men Academy dengan alasan pindah ke Jerman. Tapi sebenarnya, dia kembali menjadi Rose. Mencoba kehidupan baru, dan tentunya...sudah siap merelakan Vier menjadi masa lalu walau hatinya terasa perih. -- Sebagai penutup! Tangmo yang sudah siuman pun ngobrol dengan Love. Love Menjelaskan kalau dia suka sama Tangmo, tapi dia juga tidak tahu Tangmo sukanya cowo/cewe, karena tahun depan Love akan ikut turnamen lagi untuk mendapat kan kembali tubuh cewenya. -- Tangmo menerima Love apa adanya, mau cowo atau cewe, Tangmo tetap cinta Love. (Berarti Tangmo biseks dong :3) -- Tangmo & Love pun akhirnya civokan (walau-sepersekian-detik-cuyyy! -,-) sesaat itu tubuh Love mengeluarkan cahaya. Yang artinya permohonan Love untuk menemukan cinta sejatinya terkabul.... Mission Komplit … The End.

Cast :


NEW
Chanyapuk Numprasop / NEW BNK48 a.k.a LOVE (Ce)
JAMES Teeradon Supapunpinyo a.k.a LOVE (Co)
JJ Kritsanapoom Pibunsonggram a.k.a TANGMO
ICE Paris Intarakomalyasut a.k.a VIER
CAPTAIN Chonlathorn a.k.a SEAN
FRUNG Narikun a.k.a ROSE
PORSCHE Sivakorn a.k.a GOOD
THIRD Lapat Ngamchaweng a.k.a NUCLEAR
JACKIE Jackrin Kungwankiatichai a.k.a MENN
(Heol... Rematik jariku nulis namanya TT :3)
*sisanya cari di google ajha..

Review Time :


1. VIER / TANGMO ?

Hal pertama yang ingin nae sampaikan! SIAPAKAH SIH TOKOH UTAMA COWONYA? (Pasangan Love cowo) #TeamVIER / #TeamTANGMO?
Pertanyaan ini sudah berulang kali nae temukan dikolom sosmed dan rata-rata terjebak dalam jawaban "VIER..." pokoknya banyak banget yang ngira kalo si Love bakal jadian sama Vier. Ternyata nggak... Malah jadian sama Tangmo. Bagi yang bingung kenapa bisa seperti itu... Sebelum trailer Great Men Academy rilis, pihak nadao Bangkok sudah rilis trailer cast yang mana di trailer itu urutan castnya, New, James (Love cwo), JJ (Tangmo) lalu Ice (Vier). Diperjelas dalam penutup trailer Great Men Academy diakhir trailer ditutup scene Tangmo-Love lagi memandang hutan. Di serial juga saat opening, nama Tangmo duluan muncul sebelum Vier. Difanmeet pun nama Tangmo juga duluan dikenalkan, baru Vier. Dan dari segi durasi momen, lebih banyak momen Tangmo-Love. Lalu kenapa orang banyak mengira tokoh utama couple Love itu Vier? Nae rasa mereka terkecoh dan nae juga sempat terkecoh. Karena Love itu ngefans berat sama Vier, apalagi Vier tokoh perfect (sempurna). Jadi kita mikirnya Vier itu pasangan tokoh utama. Ternyata salah.... Justru kalo kita teliti lebih jeli, Tangmo selalu ada diantara nama Love & Vier. --  BTW nae juga secara pribadi lebih milih Tangmo-Love. You know? Jiwa fudan nae itu setajam silet, setajam mata elang menerkam anak ayam tetangga, setajam kata-kata mantan saat minta putus... ;3 jadi nae sedari awal dengan cepat tahu kalau ini bakal Tangmo-Love dan menjadi alasan nae berharap serial ini berpindah haluan. Dan ternyata terbukti secara klinis XD HIDUP TANGMO-LOVE! VIER SAMA ROSE AJA…

2. LATAR TEMPAT - Setting Tempat
Biasanya, serial Thailand, atau film apapun itu pasti memilih latar kota-kota besar dengan gedung pencakar langit sampe robek. Mall, kendaraan berlalu lalang, keramaian. Beda halnya dengan serial Great Men Academy ini, yang memilih daerah area hutan (nae yakin sih bukan hutan, kek area wisata gitu). Tempatnya adem, daerah pegunungan, banyak pepohonan. Dan perhatiin deh diserial ini, tidak ada dibahas mereka tinggal di Kota mana. Tidak ada kendaraan berlalu lalang. Sejauh ini, nae suka dengan pengambilan set tempat yang something new.. 

3. SIAPAKAH PEMERAN ANTAGONIS?
Apa ada yang pernah berpikir tokoh antagonisnya itu si Rose? Atau cuma gue doang? Nah.. Sebenarnya tidak ada yang jahat disini. Baik itu Rose / Vier (dua tersangka :v). Nae awalnya mengira Rose akan berusaha menyingkirkan Love. Ternyata tidak. Selama ini Rose bersikap agak mengintimidasi Love bukan bermaksud jahat, tapi dia ingin memastikan tujuan dan maksud Love datang ke akademi itu. Sementara Vier, dia hanya terjebak dalam situasi yang salah. Istilahnya, dia harus bersikap sempurna dimata penggemarnya, dimata ayahnya. Karena dituntut selalu perfect, muncullah sifat keegoisan & curang. Vier be like "aku tidak boleh kalah!" -- dan keegoisan itulah yang membuat seakan-akan Vier itu  kesannya sebagai antagonis. Padahal secara pribadi juga, Vier merasa tidak tega melakukan hal-hal salah. --- Kalau emang tidak ada pemeran jahat? Siapa yang menimbulkan masalah? Tentu Love. cerita ini menjadi panjang karena Love yang terjebak dalam tubuh cowo. Sehingga tahap demi tahap cerita mengisahkan tentang upaya Love untuk kembali menjadi cewe. Tapi pada akhirnya, Love tetep jadi cowo demi Tangmo.

4. FUJOSHIABLE & TRANSISI BXG KE BXB.
Great Men Academy adalah serial yang berpihak pada BXB walaupun awalnya ini BXG. Unicornnya terus ngubah cewe-cewe jadi cowo, emak Love mengira Love (cowo) & Good pacaran. Dan jika pihak produsernya pengen membuat endingnya Love jadi cewe, tentu saja bisa.... Tapi kenapa mereka memilih membuat ending Love harus rela jadi cowo dan pacaran sama Tangmo? I dunno pasti. Yang jelas diserial ini transisi genre BXG... Menjadi total ending BXB adalah hal langka yang kita temui. Dan akting mereka semua totalitas banget. Iya sih... Tidak ada hot scene disini, tapi bromance yang disuguhkan cukup banyak.

5. AMANAT
Kali ini, nae pengen sok bijak :3.... Apa sih yang bisa kita petik dari kisah Great Men Academy ini? Ada banyak! Tapi kalau untuk nae, amanat yang  bisa nae petik untuk pembelajaran diri nae adalah, "PERCAYA... CINTAI... DAN HARGAI DIRIMU SENDIRI..." Kita harus percaya dengan apa yang kita lakukan, cintai dirimu dengan tulus, terima dirimu apa adanya. dan Hargai diri ini (bukan dijual ya :3) jangan mau ditindas orang lain. Banyak hal mungkin ada yang tidak disukai dalam diri ini. Tapi percaya! Cinta! & hargai... Menjadi diri sendiri lebih baik daripada menjadi orang lain. -- amanat ini, nae terinspirasi dengan Love (cowo) yang berusaha agar kembali ketubuh cewenya. Walaupun dengan tubuh cowo dia bisa mendapatkan cinta sejatinya. Sekeren-keren tubuh cowo, tentu Love masih menyanyangi dirinya sendiri yang notabene seorang cewe dan berharap kembali menjadi cewe. 

***

Serial Great Men Academy ini, menguras air mata banget. Suwer... Nae suka banget kalo storyline yang bisa memainkan perasaan emosional campur aduk kek gado-gado. Rasanya ingin marah, kesal, senang, sedih, malu, cemas pokoknya campur aduk deh... Serial ini masuk dalam label "aman" bisa ditonton untuk seluruh umur, tidak ada hot-hot scenenya. Ini lebih cenderung ke bromance sih tepatnya. --- But i love it.. Nae senang bisa mengikuti serial ini dari awal sampai akhir.   

Terus, dari awal nae udah berharap banget ini bakal jadi bxb. Makanya pas Love telat nyemplung ke danau dan gak bisa jadi cewe, disitu nae merasa bersyukur banget. Hebat ya gue, bahagia diatas penderitaan orang lain xD – dan saat teaser-teaser EP.8 dirilis pihak Nadao Bangkok, itu kalian pasti sudah tau yang diteaserkan scene nangis-nangis. Saat itu jiwa baper nae semakin kumat, nae sampe berharap-harap, its okeh kalau misalkan Love jadi cewe lagi, nae rela. Asalkan diendingnya mereka bisa menemukan kebahagiaan, pokoknya jangan sad ending lah.. nae juga udah gak berharap ada kiss scene. dan emang miracle datang mengenyahkan kebaperan nae.. si Love gak jadi cewe, pacaran ama Tangmo + Kiss Scene. Sumpah! Terharu bangetz nonton serial ini.

BTW ... INGAT SCENE INI SAAT LOVE NENGOK ROTI SYOBEK VIER DIKAMAR MANDI COWO? BEGITULAH REAKSI NAE SAAT NENGOK ROTI SYOBEK ENAM OPPAK KOREYYA XD dududududududududu... Awokawok XD


*Last Scene Great Men Academy* #Unicorn
Unicorn be like : "Sudah gue bilang, permohonan kepada gue selalu terkabul. Gak believe? Mau nyoba?? Hiiiiiiiiiiikkk! (Suara nyengir kuda)"
Nae be like : "Nae sih believe, tapi mau nyoba mohon supaya nemuin cinta sejati juga. Hmm.. Karena tuh unicorn fujoshi, ntar nae malah diubah jadi uke sejuta ummat lagi (^3^)... Gak mau ah...! Cukuplah nae jadi fans BL yang doyan ngehalu teros nengok oppak-oppak Koreyya.. awokwawkok xD (ketawa kumur-kumur)."

So! Sampai disini Review Serial Great Men Academy ini ya! Bagi yang belum nonton, ini rekomen banget nget... Nget.... Terima kasih bagi yang mampir buat baca reviewan by nae ini :* jika ada pendapat, atau unek-unek atau perasaan kalian saat nonton ini, kalia  boleh curhat / komen di kolom komentar ya say, mari berbagi cerita, nae pasti bales kok... :* karena nae admin paling welcome semilky way.. Byebye....

TRAILER GREAT MEN ACADEMY


9X9 "THE LUCKY ONE"

Comments


EmoticonEmoticon

BILLBOARD

[REVIEW] – WE ARE SERIES (2024)